Minggu, 07 Oktober 2012

Buat temen-temen aku

BUMBU DAN REMPAH-REMPAH
Bumbu dan rempah-rempah merupakan hasil kekayaan alam yang ada dan banyak dijumpai di Indonesia. Bumbu dan rempah-rempah biasanya digunakan untuk bahan penyedap masakan
dan banyak juga yang menjadikan serta menggunakan bumbu dan rempah-rempah sebagai bahan baku pembuatan obat dan jamu. Banyak manfaat yang dapat diambil dari bumbu dan rempah-rempah untuk berbagai keperluan, misalnya untuk keperluan industry yang menggunakan bumbu dan rempah sebagai bahan baku pembuatan jamu, farmasi yang menggunakan bumbu dan rempah sebagai bahan tambahan yang alami untuk pembuatan obat, dan pada rumah tangga yang paling banyak menggunakan bumbu dan rempah sebagai bahan penyedap masakan.
1. Bumbu
a. Pengertian bumbu
Bumbu adalah bahan penyedap makanan atau masakan dan sifatnya tidak tahan lama atau tidak awet.
b. Jenis-jenis bumbu
Perubahan hidup masyarakat yang semakin maju, ikut serta merubah kebutuhan masyarakat yang menginginkan segala sesuatu dalam bentuk instan, termasuk juga dengan kebutuhan bumbu yang menyebabkan perubahan pada bentuk produk bumbu dan rempah dalam bentuk instan.
Bumbu instan adalah campuran dari berbagai macam bumbu dan rempah-rempah yang diolah dan diproses dengan komposisi tertentu. Bumbu instan ada dua jenis, yang berbentuk pasta dan berbentuk kering atau bubuk.
c. Macam-macam bumbu
Bumbu dibedakan atas bumbu kering dan bumbu basah. Bumbu kering adalah bumbu basah yang dikeringkan, sedangkan bumbu basah adalah bumbu yang masih segar.
Macam-macam bumbu sesuai golongan :
golongan buah :
· · Cabai merah, cabai hijau
· · Asam jawa,
· · Jeruk nipis, jeruk limau, jeruk lemon
· · Belimbing sayur
Golongan batang :
· · Serai
Golongan daun :
· · Daun jeruk
· · Daun salam
· · Daun Kucai
· · Seledri
· · Daun bawang
Golongan umbi :
· · Bawang merah
· · Bawang putih
· · Bawang Bombay
Golongan akar :
· · Jahe
· · Kunyit
· · Kencur
· · Lengkuas
· · Temu kunci
· · Temu lawak
2. Rempah-rempah
a. Pengertian rempah
Rempah adalah bahan penyedap makanan atau masakan yang dapat disimpan dan tahan lama, rempah juga bersifat kering.
b. Jenis-jenis rempah
Perubahan hidup masyarakat yang semakin maju, ikut serta merubah kebutuhan masyarakat yang menginginkan segala sesuatu dalam bentuk instan, termasuk juga dengan kebutuhan rempah yang menyebabkan perubahan pada bentuk produk bumbu dan rempah dalam bentuk instan.
b. Macam-macam rempah
Nama-nama rempah :
· · Lada putih
· · Lada Hitam
· · Cengkeh
· · Kemiri
· · Ketumbar
· · Jinten
· · Pala
· · Kayu manis
· · Kapulaga
· · Dll.



esep Masakan Indonesia - Resep Sop Iga Sapi

Bahan:
750 gram iga sapi
2 buah wortel potong tebal
4 buah kentang ukuran kecil, potong dadu
3 batang daun bawang, cincang

Bumbu I:
3 cm jahe, dikeprek
3 cm kayu manis
2 buah pekak
4 butir kapulaga
2 butir kaldu blok
1/4 buah pala, dikeprek
garam secukupnya

Bumbu II:
8 buah bawang putih
5 buah bawang merah

Cara Membuat:
1. Rebus tulang iga dengan api sedang selama kurang lebih 2 jam agar empuk
2. Masukkan bumbu I ke dalam rebusan iga, dan rebus kembali selama 60 - 90 menit hingga daging empuk
3. Haluskan bumbu II, kemudian tumis hingga harum. Masukkan wortel dan kentang ke dalam tumisan hingga layu.
4. Masukkan wortel dan kentang ke dalam rebusan iga, dan masak kembali setidaknya 10 - 15 menit.

© Vemale
© flickr

Comments (29)

Resep Masakan - Resep Pepes Tahu Bungkus Daun Pisang
Resep Masakan - Resep Masakan Indonesia



Resep Masakan - Resep Pepes Tahu Bungkus Daun Pisang

Bahan:

500 gram tahu, hancurkan hingga lembut

1 batang daun bawang, cincang halus

5 lembar daun salam

daun pisang untuk membungkus

Bumbu Yang Dihaluskan:

3 siung bawang putih

1 siung bawang merah

2 buah cabe merah besar

5 buah cabe rawit (sesuai selera)

1 sdt garam

1 sdt gula

Cara Membuat:

1. Campurkan tahu dengan bumbu yang telah dihaluskan. Aduk rata hingga benar-benar tercampur dengan bumbu.

2. Tambahkan irisan daun bawang, aduk kembali hingga rata, kemudian siapkan daun pisang.

3. Panaskan kukusan.

4. Bungkus dengan daun pisang seperti lontong, dan letakkan daun salam di masing-masing bungkusan pepes tahu.

5. Kukus hingga masak, kurang lebih 30 - 45 menit.

© Vemale

Comments (11)

Resep Masakan - Resep Sosis Ayam Manis
Resep Masakan - Resep Masakan Indonesia



Resep Masakan - Resep Sosis Ayam Manis

bahan-bahan:

· 5 potong sosis ayam/sapi, potong 2 cm
· 100 ml minyak goreng
· 1 bungkus penyedap rasa
· 1/2 bawang bombay, potong dadu
· 2 siung bawang putih, cincang
· 2 sdm saos tomat
· 1 sdm gula pasir
· 1/4 sdt lada
· 100 ml air
· 1 sdt margarine
Cara memasang

· Goreng sosis hingga merekah (jangan terlalu kering)
· Panaskan margarine, tumis bawang putih hingga layu
· Tambahkan bawang bombay, tumis hingga matang
· Masukkan semua bumbu, air, aduk dan masak hingga mendidih lalu masukkan sosis
· Masak sebentar saja (2 menit) angkat.


Comments (44)

Resep Masakan Barat - Resep Pancake Swedia
Resep Masakan - Resep Makanan Barat



Resep Masakan Barat - Resep Pancake Swedia

Bahan:

· 175 gram tepung terigu
· 225 ml susu cair
· 4 butir telur ayam
· 3 sdm gula pasir
· 1/4 sdt garam
· Topping sesuai selera Anda, bisa cokelat cair, selai blueberry, potongan strawberry atau whipped cream
Cara Membuat:

· Kocok tepung terigu, susu cair, telur, gula dan garam hingga tercampur rata.
· Panaskan wajan pancake, tuang adonan hingga membentuk lingkaran, tunggu hingga bagian atas memadat, kemudian balik dan masak hingga semua bagian matang.
· Ulangi proses nomor 2 hingga adonan habis.
· Anda bisa melipat pancake beberapa kali, lalu tuang topping yang Anda suka.
· Bisa juga Anda sajikan dengan menumpuk pancake berbentuk bulat hingga beberapa lapis lalu memberi topping di atasnya.
· Sajikan selagi hangat.


© Vemale
© retete-on-line

Comments (9)

Resep Masakan - Resep Tumis Kangkung
Resep Masakan - Resep Masakan Indonesia



Resep Masakan - Resep Tumis Kangkung

Bahan-bahan:
2 ikat kangkung
100 gr udang kecil kupas
3 siung bawang putih
4 butir bawang merah diiris tipis
1/2 buah tomat dipotong panjang
2 buah cabai merah dipotong serong
4 sdm air
3 sdm minyak
Ebi secukupnya
1/2 sdt gula pasir
Garam secukupnya

Cara memasak:
Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum
Tambahkan udang kemudian masak hingga berubah warna
Tambahkan cabai
Masukkan kangkung, ebi, gula, garam dan air secukupnya.
Tambahkan tomat kemudian masak dengan api besar selama 1 menit hingga layu.
Angkay dan sajikan

Comments (19)

Resep Masakan - Resep Masakan Ketan Ayam
Resep Masakan - Resep Masakan Indonesia



Resep Masakan - Resep Masakan Ketan Ayam

Bahan:
500gr Beras ketan, rendam 4 jam
250ml Air panas
500gr Dada ayam fillet, potong dadu kecil
3 sdm margarine
50gr Ebi, goreng kering, haluskan

Bumbu ayam:
2 sdm bawang putih goreng, haluskan
2 sdm bawang merah goreng, haluskan
1 sdm kecap asin
1 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
1 sdt lada
1 sdt garam
1 sdm gula pasir
4 siung bawang putih cincang

Cara memasak:
Kukus ketan selama 20 menit, angkat ketan letakkan dalam wadah.
Tambahkan 250ml air panas, 1 sdm margarine
Aduk hingga rata lalu kukus kembali selama 30 menit
angkat sisihkan
Tumis bawang putih cincang dengan 2 sdm margarine hingga harum
Masukkan aya, masak hingga berubah warna
Masukkan semua bumbu dan ebi
Masak hingga matang
Sajikan ayam dengan nasi ketan



Kategori:

Lainnya
Gaya

Lainnya
Pertimbangan Khusus:

Cepat dan Mudah

Deskripsi:
Ini bumbu dasar untuk masakan Indonesia. Bisa dipakai masak apa saja. Tahan sampai tiga bulan di simpen di kulkas, membuatnya hanya menghabiskan waktu setengah hari. Jadi bila hendak masak tak perlu repot meracik bumbu lagi. Praktis untuk wanita yang bekerja. Ngga bikin cape masak dan ngga repot. Lagi pula kita sendiri yang buat jadi ngga khawatir tentang keasliannya atau kebersihannya. Paling keasinan...kalau garamnya sekilo.


Bahan-bahan:
@ Bumbu dasar merah

· 400 gram cabai merah (buang bijinya)
· 100 gram bawangmerah
· 50 gram bawang putih
· 100 gram tomat
· 20 gram terasi
· 100 gram gula pasir
· 15 gram garam
· 100 mililiter minyak goreng (saat memblender)
· 100 ml minyak goreng saat menumis
Cocok untuk nasi goreng, sambal goreng (ditambah lengkuas, salam dan santan), dan lain-lain

@ Bumbu dasar putih

· 250 gr bawang merah
· 100 gr bawang putih
· 50 gr kemiri
· 3 cm lengkuas dirajang halus
· 2 sendok teh garam
· 2 sendok teh gula pasir
· 100 ml minyak goreng untuk memblender
· 100 ml minyak goreng untuk menumis
Bumbu putih cocok untuk makanan berwarna, misalnya rawon, semur, bisa juga untuk tumisan, mi goreng dan oseng-oseng

@ Bumbu dasar kuning

· 100 gr kemiri
· 150 gr bawang putih
· 500 gr bawang merah
· 25 gr kunyit
· 20 gr jahe
· 20 gr lengkuas
· 1 sendok makan lada bubuk
· 2.5 sendok teh garam
· 2 sendok teh gula pasir
· 150 ml minyak goreng untuk memblender
· 50 ml minyak untuk menumis
Bumbu dasar kuning ini misalnya untuk macam macam soto, pesmol, acar, terik daging, sampai bumbu ayam goreng dan mie goreng

@ Bumbu dasar oranye

· 300 gr cabai merah buang bijinya
· satu sendok teh jintan
· satu sendok teh adas manis bubuk
· 2.5 sendok makan ketumbar bubuk
· 100 gr kemiri
· 150 gr bawang putih
· 500 gr bawang merah
· 25 gr kunyit
· 20 gr jahe
· 20 gr lengkuas
· 2 sendok teh lada bubuk
· 3.5 gr garam
· 2 sendok teh gula
· 150 ml minyak goreng untuk memblender
· 50 ml minyak untuk menumis
Bumbu oranye untuk kari, gulai, rending, dan macam-macam masakan yang warnanya oranye.




Petunjuk
Cara membuat bumbu dasar

· Haluskan semua bahan, kecuali gula dan minyak untuk menumis, hingga halus benar.
· Panaskan minyak untuk menumis, serta tumis bumbu hingga harum dan matang. Masukan gula, tumis sebentar, angkat, dan dinginkan.
· Masukan ke dalam toples, siap digunakan
· Bumbu dasar bisa disimpan dalam kulkas selama tiga bulan. Jika ingin memasak, ambillah sedikit dan masukan bumbu tambahan lain, seperti daun salam, daun pandan, atau daun jeruk.


Sebelumnya: balas



Tidak ada komentar:

Posting Komentar